Kata Pengantar
Puji syukur kami panjatkan
kepada Allah SWT atas limpahan rahmat yang telah diberikan-Nya, sehingga
makalah ini bisa terselesaikan dengan baik. sholawat serta salam juga saya tujukan kepada junjungan kita Nabi
Muhammad SAW karena telah menunjukkan kita jalan yang terang dan terbebas dari
kebodohan.
Adapun makalah ini
ditujukan untuk kegiatan PJJ untuk memenuhi tugas mata pelajaran Pendidikan Agama
Islam, dan
penulis berharap agar makalah ini dapat bermanfaat dan dimanfaatkan bagi pembaca. Penulis
menuliskan segenap pemikirannya mengenai Iman kepada Hari Akhir agar bisa
menjadi pembelajaran dan dapat diambil hikmahnya oleh pembaca. Penulis juga
meminta maaf apabila banyak ada kekurangan dalam makalah ini dan mengharapkan
maklum dari pembaca
Demikian makalah ini saya
buat, agar dapat digunakan dan bermanfaat untuk pembelajaran
Penulis
Daftar Isi
Halaman Sampul............................................................................................ i
Kata Pengantar............................................................................................... ii
Pendahuluan................................................................................................... 1
A. Pengertian Iman Kepada Hari Akhir ................................................ 1
B. Dalil-Dalil Iman Kepada Hari Akhir.................................................. 2
C.
Contoh Beriman Kepada Hari Akhir................................................. 4
D.
Hikmah Beriman Kepada Hari Akhir................................................ 6
E.
Akibat Tidak Beriman Kepada Hari Akhir........................................ 6
Penutupan....................................................................................................... 8
A. Kesimpulan ........................................................................................ 8
B. Saran................................................................................................... 8
Daftar Pustaka................................................................................................ 9
PENDAHULUAN
A. Pengertian Iman Kepada Hari Akhir
Iman artinya
percaya. Dalam agama Islam kita wajib beriman kepada Allah SWT. Cara kita
beriman kepada Allah adalah dengan mengimani rukun iman. Rukun imam ada 6.
Rukun iman yang pertama adalah beriman kepada Allah SWT. Kedua yaitu beriman
kepada malaikat Ketiga yaitu beriman
kepada kitab yang diturunkan oleh Allah SWT yaitu Al-quran. Keempat yaitu
beriman rosul. kepada Rukun Iman yang kelima adalah beriman kepada hari akhir,
dan yang terakhir adalah beriman kepada takdir yang telah ditentukan Allah Pada
makalah ini penulis akan lebih dalam menjelaskan tentang iman kepada hari
akhir. Hari akhir adalah hari pembalasan atas segala amal baik dan dosa maka
dari itu kita harus menyiapkan sebaik mungkin akan mendapat ridho Allah SWT.
Percaya pada
hari akhir artinya juga meyakini dengan pasti bahwa kebenaran setiap hal yang
difirmankan oleh Allah dalam kitab suci-Nya
yaitu Al-quran dan setiap hal yang diberitakan oleh RosulNya yaitu Muhammad
SAW. Hal ini meliputi dari apa yang akan terjadi sesudah mati, fitnah kubur,
adzab dan nikmat kubur, dan apa yang terjadi setelah itu seperti kebangkitan
dari kubur, tempat berkumpul di akhirat (mahsyar), catatan amal (shuhuf),
perhitungan (hisab), timbangan (mizan), telaga (haudh), titian (sirath),
pertolongan (syafaat), surga dan neraka serta apa-apa yang djanjikan Allah bagi
penghuninya.
Percaya kepada
hari akhir hukumnya wajib karena juga tertulis di dalam Al-quran. Tujuan
beriman kepada hari akhir bukanlah semata-mata karena perintah Allah, namun hal
itu karena Allah sayang
kepada umatnya sehingga menginginkan kita agar selalu ingat akan balasan dari
perbuatan kita di hari akhir. Setelah ini kita akan mempelajari dalil-dalil
yang tertulis di Al-quran agar kita semakin beriman kepada rukun iman yang
kelima, yaitu iman kepada hari akhir. Berikut adalah nama-nama lain hari akhir
:
1. Yaumul Akhir atau Hari Akhir
2. Yaumul Qiyamah atau Hari Kiamat
3. Yaumul Hisab atau Hari Perhitungan
4. Yaumul Jaza\' atau Hari Pembalasan Amal
5. Yaumul Fashl atau Hari Keputusan
6. Yaumul Taghabun atau Hari Kerugian
7. Yaumul Hasyr atau Hari Dikumpulkan
8. Yaumul Wa\'id atau Hari Ancaman
9. Yaumud-Hid atau Hari Pertanggungjawaban Agama, dll
B. Dalil-Dalil Iman Kepada Hari Akhir
Dalil-dalil
yang bercerita tentang kedasyatan hari akhir cukuplah banyak dalam Alqur’an.
Seperti contohnya adalah surat Al-Zalzalah yang bercerita dengan tentang betapa
mengerikannya suasana hari akhir hingga manusia berterbangan seperti anai-anai.
Dalil-dalil tentang beriman kepada hari akhir dapat dibagi menjadi dua, yaitu
dalil yang bersifat umum dan khusus.
1. Dalil
yang bersifat umum
Dalil yang bersifat umum menggambarkan bahwa hari
akhir pasti ada sesuai janji Allah SWT. Pada ayat dibawah ini Allah SWT
berfirman dalam surat Al-Baqoroh ayat 62
bahwa setiap orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal yang baik akan
menerima ganjaran di hari akhir. Berbuat baiklah selalu agar kamu tidak perlu
khawatir dengan nasibmu pada hari akhir.
Marilah kita
simak ayat berikut :
إِنَّ
ٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ وَٱلَّذِينَ هَادُوا۟ وَٱلنَّصَٰرَىٰ وَٱلصَّٰبِـِٔينَ مَنْ ءَامَنَ
بِٱللَّهِ وَٱلْيَوْمِ ٱلْءَاخِرِ وَعَمِلَ صَٰلِحًا فَلَهُمْ أَجْرُهُمْ عِندَ رَبِّهِمْ
وَلَا خَوْفٌ عَلَيْهِمْ وَلَا هُمْ يَحْزَنُونَ
Artinya : “Sesungguhnya
orang-orang mukmin, orang-orang yahudi, orang-orang nashrani dan orang-orang
shabiin, siapa saja diantara mereka yang beriman kepada Allah, hari kemudian
dan beramal sholih, mereka akan menerima pahala dari Tuhan mereka dan tidak ada
kekhawatiran terhadap mereka dan tidak pula mereka bersedih hati” (Al-Baqoroh:
62)
2. Dalil
yang bersifat khusus
Dalil
yang bersifat khusus menceritakan tentang apa saja yang terjadi pada hari akhir
secara lebih spesifik. Allah SWT adalah zat yang maha besar, yang mampu
mengguncangkan dunia hingga menjadi debu. Siapa saya yang beriman akan selamat
dari kedhasyatan peristiwa hari akhir. Berikut adalah beberapa contoh dalil
tentang hari akhir yang bersifat khusus membahas serangkaian peristiwa yang
terjadi di hari akhir :
a. Firman
Alloh mengenai hari kebangkitan (Ba’ts)
Yaumul Ba'ats (Hari Kebangkitan) yaitu nama lain dari hari kiamat yang
difirmankan oleh Allah SWT. Semua manusia akan dimatikan sebelum hari
pembalasan. Kemudian, Allah bangkitkan seluruh manusia dari alam kubur.
Hal ini disebutkan
dalam surat Ar-Rum ayat 56 yang berbunyi :
وَقَالَ ٱلَّذِينَ أُوتُواْ
ٱلۡعِلۡمَ وَٱلۡإِيمَٰنَ لَقَدۡ لَبِثۡتُمۡ فِي كِتَٰبِ ٱللَّهِ إِلَىٰ يَوۡمِ ٱلۡبَعۡثِۖ
فَهَٰذَا يَوۡمُ ٱلۡبَعۡثِ وَلَٰكِنَّكُمۡ كُنتُمۡ لَا تَعۡلَمُونَ
Artinya
: “Sungguh, kamu telah berdiam (dalam kubur) menurut ketetapan Allah, sampai
hari berbangkit. Maka inilah hari berbangkit itu, tetapi kamu tidak
mengetahuinya,” (QS. Ar-Rum: 56).
b. Firman
Alloh mengenai hari perhitungan (hisab):
Kita
mengimani adanya malaikat Allah SWT yang mencatat amal perbuatan kita selama di
dunia. Seluruh amal perbuatan manusia selama hidup dicatat oleh malaikat. Baik
itu catatan baik atau buruk.Amalan selama di dunia kemudian akan dihitung di
hari akhir. Allah menyebutnya dalam surat Shad ayat 53 yang berbunyi,:
هَٰذَا مَا تُوعَدُونَ لِيَوۡمِ ٱلۡحِسَاب
Artinya: “Inilah apa yang dijanjikan kepadamu pada
hari perhitungan,” (QS. Shad: 53).
c. Firman
Allah mengenai hari pembalasan (din)
Seluruh
manusia akan mendapatkan balasan atas apa yang diperbuatnya selama hidupnya.
Apabila lebih banyak amalan baiknya maka ia mendapat balasan
surga. Sebaliknya, apabila lebih banyak amalan buruknya maka ia akan
mendapat balasan neraka.Sebutan Yaumud Din ini tercantum dalam Alquran surat
Al-Fatihah ayat 4.
مَٰلِكِ يَوۡمِ ٱلدِّينِ
Artinya: “Yang menguasai di Hari Pembalasan,”
(QS. Al-Fatihah: 4).
Itulah beberapa dalil-dalil mengenai
hari akhir yang terdapat pada kitab suci Al-Qur’an. Semoga kita senantiasa
berada dalam lindungan Allah SWT dan selalu diarahkan ke jalan yang benar.
Sungguh hanyalah orang-orang yang merugi yang tidak taat kepada hari akhir.
C.
Contoh Beriman Kepada Hari Akhir
Dalam
kehidupan sehari-hari kita haru mengamalkan hal-hal baik yang akan
menyelamatkan kita di hari akhir. Beriman di hari akhir juga dapat kita
terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Berikut adalah contoh kegiatan yang
mencerminkan iman kita kepada hari akhir :
1.
Senantiasa
berhati-hati dalam menjalani kehidupan di dunia
Hal ini berarti kita harus berperilaku jujur, bertanggung jawab dan amanah.
Melakukan segala sesuatu dengan sepenuh hati mengharapkan ridho Allah SWT.
Berhati-hati agar tidak terjerumus kedalam hal negative, berhati-hati dalam
bertindak dan selalu berfikir matang dalam mengambil setiap keputusan.
2.
Menuntut
ilmu dengan sungguh-sungguh. Menuntut ilmu adalah ibadah bagi umat muslim. Dalam beribadah kita harus
menjalankannya dengan sungguh-sungguh agar dapat mengambil manfaatnya untuk
kehidupan sehari-hari. Selain itu dalam menuntut ilmu kita yang tidak tahu
menjadi tahu, ilmulah yang menuntun kita dari jalan gelap menuju jalan yang
terang sehingga bisa memaknai hari akhir dan melakukan yang terbaik agar tidak
mendapatkan siksaan di hari akhir.
3.
Menjalankan
setiap perintah dan menjauhi setiap larangan yang telah ditetapkan oleh Allah
SWT. Beribadah tepat waktu dan menjalankan perintah Allah SWT akan membawa
kita untuk mendapatkan bekal yang baik untuk hari akhir. Setiap dari kita yang
tidak terpengaruh oleh hasutan syaitan untuk melakukan keburukan akan diberikan
ganjaran berupa amal baik oleh Allah SWT. Kunci dari bertaqwa adalah selalu
teringat bahwa Allah SWT selalu menjaga dan mengawasi kita.
Itu adalah contoh-contoh
beriman kepada hari akhir dalam kehidupan sehari-hari. Apakah kita sudah
menjalankan hal-hal tersebut? Berikut adalah contoh-contoh lain yang bisa
penulis berikan :
a.
Berbakti
dan menjunjung tinggi martabat orangtua.
b.
Menghormati
guru
c.
Saling
mengingatkan dengan cara yang baik untuk melakukan hal baik
d.
Memperbanyak
pertemanan yang positif serta menghindari pertemanan yang dapat menjerumuskan
kepada perbuatan dosa.
e.
Menghindari
iri dengki kepada setiap manusia, dll
D. Hikmah
Beriman Kepada Hari Akhir
Beriman kepada hari akhir dapat
memberikan kita berbagai manfaat. Banyak hal-hal positif yang dapat kita ambil
dan pasti akan sangat bermanfaat untuk kita di hari akhir Berikut adalah hikmah
yang kita dapatkan jika beriman kepada hari akhir :
1.
Menentramkan
hati apabila mendapat perlakuan yang tidak adil , karena yakin besok di hari
ahir akan mendapat keadilan
2.
Mendorong
untuk selalu bersyukur kepada Allah dan tidak merasa iri jika ada yg mendapat
rejeki lebih karena yakin rejeki sudah diatur oleh Allah SWT
3.
Mendorong
untuk selalu memperbanyak amal kebaikan dan memperbaiki diri menjadi lebih baik
4.
Mendorong
kepada setiap orang muslim untuk membelanjakan hartanya dijalan Allah, tidak
kikir dan membantu sesame yang kekurangan
5.
Mendorong
kepada setiap muslim untuk berlomba lomba dalam kebaikan
6.
Selalu
melaksanakan kewajiban dan tidak terlena dengan kehidupan dunia.
7.
Membuat
kita sadar bahwa kehidupan didunia hanyalah sementara
8.
Akan
membuat seseorang sering bertaubat kepada allah swt
9.
Tidak
mudah terkena bujuk rayu syaitan untuk melakukan kebuturukan
10.
Bersyukur
atas segala hal yang sudah didapatkan dan diberikan oleh Allah SWT
E.
Akibat Tidak Beriman Kepada Hari Akhir
Iman kepada hari akhir merupakan salah satu rukun iman
yaitu iman kelima. Rukun iman wajib kita percayai dan termasuk rasa percaya
kita kepada Allah SWT. Apabila
kita tidak mengakui atau tidak mengimani salah satu dari rukun iman, maka
keimanan kita diragukan, kita dapat dianggap sebagai orang yang ingkar ataupun
kafir. Selain itu kita juga akan mendapatkan dosa dan siksa di hari akhir
Dunia memang sedap dipandang
mata, namun sebenarnya surga Allah SWT lebih indah hingga kita tidak dapat
membayangkannya. Jika kita tidak percaya akan adanya hari akhir adalah akan
membuat pandangan hidup kita hanya tertuju pada imbalan yang bersifat duniawi.
kita selalu melihat kebaikan dan keburukan, manfaat dan mudharat hanya dari
kacamata duniawi saja, dan dari hal-hal yang sifatnya materi. Kebiasaan ini
pada akhirnya akan mengembangkan pemikiran dan prilaku yang menunjukkan sikap
materialistis.
Jika kita tidak percaya akan adanya hari akhir maka yang akan kita
rasakan adalah kita akan merasa bebas dengan aturan, atau bahkan prinsip bebas
yang akan kita jalani. Kita merasa bahwa Allah tidak ada untuk mengawasi kita
dan kita hanya melakukan hal-hal yang menyenangkan kita semata namun tidak
bermanfaat dan malah menibulkan dosa. Hal ini menjadi faktor utama timbulnya
kerusakan moral dan akhlak di kalangan masyarakat sehingga membuat kita tidak
mengerjakan perintah Allah dan malah berpaling dari-Nya.
PENUTUPAN
A.
Kesimpulan
Iman kepada hari akhir atau hari kiamat
merupakan rukun iman ke lima. Umat muslim pun wajib untuk mengimani dan
mengamalkan hal tersebut. Setiap dari kita yang tinggal di bumi akan mengalami hari akhir nanti.
Pada saat hari akhir akan ada balasan terhadap amalan-amalan kita selama kita
berada di dunia. Terdapat hari kebangkitan dari alam kubur, hari perhitungan
amal baik, hari berkumpulnya orang-orang di padang masyar, dan lainnya. Selama
kita di dunia tugas kita adalah mempersiapkan amalan-amalan untuk bekal kita
nanti di hari akhir. Dengan kita percaya hari akhir kita akan senantiasa
berhati- hati dalam berperilaku dan tidak mudah terjerumus dalam dosa. Amalan
baik bertujuan untuk menyelamatkan kita di hari akhir dan mendapatkan surga
Allah SWT.
B.
Saran
1. Selalu
mengingat Allah SWT setiap saat
2. Menjalankan
perintah- perintah Allah
3. Menjauhi
larangan-larangan Allah
4. Selalu
berkumpul dengan orang-orang yang beriman di jalan Allah SWT
5. Selalu
menjunjung tinggi Nabi Muhammad SAW dan bersholawat kepadanya
6.
Percaya bahwa hari
akhir itu ada
DAFTAR PUSTAKA
Drs. M. Hasan AF, M.Pd. 2016. Pendidikan
Agama Islam : Akidah Akhlak Untuk Madrasah Tsanawiyah. Semarang : PT. Karya
Toha Putra
Tim
Ganesha. 2014. Pasti Bisa Pendidikan Agama Islam Dan Budi Pekerti Untuk SMA/MA
Kelas XII. Jakarta : Penerbit Duta
Rukmanasari.2013.
Hari Kiamat Dalam Perspektif Al-Qur’a Ri’ah/101. Makassar : Jurnal Universitas
Islam Negeri Alauddin
Bachrul Ilmy. 2007. Pendidikan Agama
Islam. Jakarta : Penerbit Grafindo Media Pratama
No comments:
Post a Comment